Berita Terkini

PEDULI KEMANUSIAAN SATGAS BKO KODIM P. TL WONDAMA & POSRAMIL PERSIAPAN TL WONDAMA AKSI BHAKTI TNI DONOR MASSAL SIAPKAN BANK DARAH UNTUK MASYARAKAT KAB. TL WONDAMA PAPUA BARAT

Pada hari Kamis 21 Oktober 2021 telah dilaksanakan Donor darah  Aksi Peduli Kemanusiaan Bhakti TNI kepada masyarakat Kab. Teluk Wondama Papua Barat  oleh Satgas BKO Kodim Persiapan Teluk Wondama dan Jajaran Koramil Persiapan  Teluk Wondama di RSUD Kab. Teluk Wondama. 

Kegiatan PEDULI KEMANUSIAAN Bhakti Donor Darah TNI Satgas BKO Kodim dan Koramil Persiapan Teluk Wondama dengan mendonorkan darah sebagai Bentuk Perhatian, Cinta Kasih, Peduli Sesama, Bhakti Sosial serta Pengabdian TNI kepada  mama donk yang mau melahirkan dan operasi, Bapa, Kk, saudara serta adik - adik masyarakat di Wondama  yang sakit urgent UGD  dan membutuhkan darah sudah tersedia di RSUD Teluk Wondama, sebut Kasdim Persiapan TL Wondama. 

Aksi Peduli donor Kemanusiaan Papua di Wondama, diinisiasi oleh Putra Papua Jawa, Mayor Kav Edison Yepese, S.Sos dalam penugasan sebagai Kasdim Persiapan Teluk Wondama Kodam XVIII /Kasuari Papua Barat, karena ditengah tugas operasi membantu Pemda dan Polri dalam Kamtibnas melihat banyak permintaan darah yang sifatnya urgent (segera ) yang dikirimkan/sebarkan oleh dr. Yoce Direktur RSUD Kab. Wondama dan jika ada anggota yang segolongan darah maka kami bantu mendonorkan darah dan jika tidak ada " perintahkan Babinsa untuk mencari di wilayahnya untuk mendukung", sebut Kasdim. 

Tidak semua anggota Satgas BKO kodim dan koramil berada di Wasior, " sehingga jika ada Laporan Dokter/tenaga medis bahwa Stock darah habis dan ada masyarakat membutuhkan darah dan harus segera Ditransfusi darahnya " terkadang saya merenung dan menangis" bagaimana saya bisa bantu mereka" sebut Kasdim yang jabatan semula sebagai Pabandalat Staf Operasi Kodam IM.

Dengan Momentum HUT TNI ke 76, Satgas BKO Kodim dan Koramil Persiapan TL Wondama bersepakat untuk mendonorkan darah seluruhnya guna menyediakan Bank Darah ( yang dilaporkan RS sedang kosong di RSUD Kab Tl Wondama)  bagi anggota TNI sudah donor standby di Posramil dan Kodim sedangkan yang belum donor turun ke Wasior. 

Adapun Personil Satgas BKO yang Bhakti Donor Darah untuk masyarakat Wondama Papua terdiri dari : 
1. Kodim Persiapan TL Wondama,  
2. Koramil Persiapan Teluk Duari
3. Koramil Persiapan Kuriwamesa
4. Koramil Persiapan Rumberpon 
5. Koramil Persiapan Rasie
6. Koramil Persiapan  Naikere

Kasdim, Danramil Persiapan dan Perwira Staf Kodim Persiapan TL Wondama turut hadir dan ikut mendonorkan darah, sbb: Danramil Persiapan Tl Duari Lettu Inf Saiful Adi, Danramil Persiapan Rasie Letda Arm Dhani,  Pasiintelops Kodim Persiapan Letda Inf Budi dan Pasiter Kodim Persiapan Letda Czi Wahyudi.

Darah yang didonorkan anggota Satgas BKO Kodim dan Koramil 350 CC/ orang, dan terdiri dari Golongan darah A,  B,  AB dan O berjumlah 29 kantong darah 350 CC. Total donor darah Satgas BKO Kodim  dan Koramil Persiapan Teluk Wondama yang sudah donor secara mendadak dan massal kemarin -+ 95 kantong darah 350 CC. 

Antusias berbondong TNI membantu dan menolong masyarakat terlihat dengan semangat mendonorkan darah di ruang donor darah RSUD Wondama," walaupun ditengah terik panas dan laparnya prajurit namun aksi kemanusiaan menjadi prioritas utama tugas di wilayah Papua. 

Biarlah aksi ini, dapat diikuti oleh Instansi dan stakeholder di Wondama Papua Barat untuk menyediakan Bank Darah di Unit Transfusi Darah sehingga kapanpun masyarakat butuh sudah ada darah, " tegas Putra Jayapura Mayor Kav Edison Yepese, S.Sos.

Pukul 14.30 WIT kegiatan donor darah Bhakti TNI selesai.