Dinas Perpustakaan Kabupaten Teluk Wondama Melaksanakan Lomba Mewarnai Gambar Tingkat PAUD/TK
Wondama, Untuk meningkatkan wawasan pendidikan melaui minat baca untuk anak-anak maka dari Dinas Perpustakaan Kabupaten Teluk Wondama melaksanakan kegiatan lomba Story Telling / Mewarnai Gambar Tingkat PAUD/ TK yang dilaksanakan di gedung Dinas Perpustakaan Manggurai pada tanggal 15 Mei 2019 dengan mengambil tema menumbuhkan cinta tanah air pada anak-anak Wondama dengan mewarnai gambar Wondama “EMAS”. Kegiatan tersebut langsung dibuka tepat jam 09.30 WIT oleh sekretaris Perpustakaan ibu Maria Imelda. T, SH,MM.
Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan jumlah peserta sebanyak 72 orang anak yang berasal dari berbagai sekolah tingkat PAUD/TK se Kabupaten Teluk Wondama yang di dampingi orang tua dan guru.
Sebelum kegiatan lomba tersebut dilaksanakan didahului dengan selingan cerita dongeng kura -kura yang dibawakan oleh ibu Anneke Ritje Morin, SE yang merupakan salah satu juri.Berdasarkan pantauan repotase Wondamakab.go.id, anak-anak yang mendengarkan cerita dongeng tersebut sangat antusias mendengarkan dan mengikuti alur cerita yang dibawakan oleh ibu morin.
“ anak-anak kalau mau meminjam buku dan ingin di baca dirumah supaya dapat membuat kartu anggota dengan persyaratan menyerahkan Fas foto 3x4 sebanyak 2 lembar dan kartu identitas ( Kartu pelajar atau KTP )” ucap Ibu morin.
Menurut salah satu orang tua anak didik Agus pelmi yang mendampingi anaknya mengikuti lomba tersebut mengatakan “ kegiatan ini sangat bagus terus di laksanakan untuk mengembangkan karakter dan imajinasi serta kreativitas anak”
Berdasarkan hasil seleksi hasil mewarnai gambar oleh anak-anak di peroleh juara:
- Juara I Bartasar Marani dari PAUD/TK Betania Wasior
- Juara II Rafael Bly darai PAUD/TK St. Laurensia
- Juara III Orzora PAUD/TK Tarbenakel
- Juara Harapan I Naura Aidibi dari PAUD/TK Yapis
- Juara Harapan II Savira dari PAUD/TK Permata Hati
- Juara Harapan III Nora Aury dari PAUD/TK Imanuel
Peserta yang menjuarai lomba mewarnai gambar memperoleh piagam dan piala serta uang pembinaan.(juan)