Berita Terkini

Pemilu Serentak di Teluk Wondama berjalan lancar dan aman

Wondiboi–17/04(WE), Perhelatan Pemilihan Umum (Pemilu) yang dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah Nagara Kesatuan Republik Indonesia tanpa terkecuali di kabupaten Teluk Wondama di Provinsi Papua. Sesuai dengan ketentuan pelaksanakaan pemilihan umum di mulai sejak  pukul 07.00 WIT tanggal 17 April 2019.  Dalam pesta demokrasi kali ini merupakan pesta demokrasi yang secara serentak melaksanakan pemilihan secara serentak, yaitu Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia, Pemilu Anggota DPR-RI, Anggota DPD-RI, Anggota DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota.

Model Pemilu yang digadang-gadangkan lebih hemat dan efisien ini berlansung secara aman dan lancar.  Sejak dibuka pukul 07.00 WIT antusias pemilih sudah terlihat. Para warga pemilih memenuhi tempat-tempat Pemungutan Suara (TPS). Dalam pantauan media ini di beberapa tempat pukul 15.00 telah selesai melakukan pencoblosan. Di TPS 02 Kampung Kabouw Distrik Wondiboi telah selesai melakukan pencoblosan dan kini tengah melakukan penghitungan suara. TPS ini telah melakukan penghitungan surat suara untuk Calon Presiden dan Wakil Presiden, DPR-RI dan kini tengah dilakukan penghitungan untuk DPRD Provinsi.  Beberapa TPS juga sudah membuka kotak suara dan tengah melakukan penghitungan seperti TPS 04 Maniwak, TPS 16 Maniwak, delapan TPS di Kelurahan Wasior telah melakukan perhitungan Surat Suara Calon Presiden/Wakil Presiden.

Dari jumlah sementara Calon Presiden  nomor urut 1 Jokowi-Ma’ruf unggul sementara dari Calon Presiden Nomor Urut 2 Prabowo-Sandy di 17 TPS di Wasior dan Wondiboi. 

 

Pewarta. Elton